Senin, 19 September 2016

BEBERAPA HAL YANG DAPAT DIPERHATIKAN SAAT MEMILIH GENTENG


Pemilihan atap yang tepat sangatlah menentukan kekuatan dan ketahanan atap rumah anda. Berikut kami jelaskan sedikit beberapa hal yang harus diperhatikan saat anda memilih genteng/penutup atap rumah anda.

Material Pembentuk Genteng

Di pasaran dapat kita jumpai genteng yang terbuat dari berbagai jenis material dimana masing- masing memiliki karakteristik sendiri.   Ada material yang setelah jangka waktu tertentu akan timbul retak, atau berkarat bahkan ada material yang juga berbahaya bagi kesehatan.
Untuk melihat material genteng yang baik kita bisa melihat atap pada bangunan-bangunan kuno seperti istana-istana di Jepang ataupun China, rumah joglo Jawa yang telah berusia ratusan tahun. Bangunan-bangunan tersebut menggunakan genteng keramik, dan hingga saat ini gentengnya tetap awet walaupun teknologi yang digunakan pada waktu pembuatan masih sederhana.
Genteng keramik bisa memilki life time yang panjang karena merupakan hasil proses produksi melalui pembakaran temperature tinggi, umumnya 700℃ hingga 1.100℃ sehingga di dapat genteng berbahan keramik yang stabil dan konsisten.

Material Pewarna Genteng

Ada dua cara pewarnaan genteng yaitu :
1.Menggunakan cat sebagai pewarna genteng.
Setiap barang yang dicat umumnya akan memerlukan pengecatan ulang untuk periode tertentu karena ada resiko perubahan warna. Hal ini tentu saja memerlukan biaya berulang dan waktu yang terbuang.
2.Menggunakan material pewarna disebut glazur
Pada genteng keramik berglazur proses pelapisan warna dilakukan pararel dengan pembuatan badan genteng yang kemudian dibakar hingga temperature tinggi sehingga glazur menyatu dengan permukaan genteng warna tidak akan berubah, dan tidak luntur untuk jangka puluhan tahun.
Pada genteng keramik, semakin tinggi temperature pembakaran, kwalitasnya akan semakin baik. Saat ini masih banyak genteng keramik yang dibakar dibawah temperature 1.000℃.
Selain itu dalam setiap tahapan prosesnya, selalu dilakukan Quality control yang ketat agar benar-benar menghasilkan genteng keramik yang berkualitas tinggi dan presisi, warna konsisten, mudah dipasang dan rapi
Pada prinsipnya membeli genteng adalah Keputusan Satu Kali untuk jangka waktu yang sangat lama. Keputusan yang salah akan mengakibatkan biaya yang jauh lebih besar untuk memperbaikinya


Demikian tips singkat ini kami berikan, semoga bermanfaat untuk anda. 


Kami produsen Genteng dapat Melayani pemesanan genteng berbagai type dan model dengan harga bersaing asli Nglayur dari Trenggalek
( Mantili, Press, Gelombang, Wuwung, Prentol/Karangpilang ,Basehe,Morando)

BUTUH GENTENG BETON / SEMEN CUKUP TELPON 
(0355)876758 
HP ; 082142246574 / 085646798444
PIN BB ; 53E8375D
BARANG PASTI KAMI ANTAR SAMPAI TUJUAN

Tidak ada komentar:

Posting Komentar